Jauh terselip diantara semak belukar
Tertutup rimbun pepohonan hijau,
terkesan ditengah rimba - tetapi justru disanalah surga tersembunyi
dikecamatan Wewaria, Kab Ende, Flores, Indonesia.
Dari sononya danau ini memang terpencil, kurang populer, namun sejak tahun 2006, nuansa alaminya kental terasa terutama bagi kami penggila dunia luar nan liar.
Beberapa suguhan khas danau Ranombata :
1. Dari dalam air
terdapat banyak ragam ikan, belut, udang hingga kepiting. Cobalah mancing, dan rasain sendiri sensasinya.
2. Siang hari - sekitar tepi danau, jika suasana hening, bagi yang beruntung, maka mata telanjang anda akan menyaksikan gerombolan babi hutan, monyet dan kawanan rusa liar flores yang sudah langka, menyusup /datang mampir kesini turun minum.
3. Tawaran berikutnya datang dari penguasa langit/burung diantaranya Lawiluja, Ibis putih, ayam rawa, bangau , belibis, serta Elang, mereka terbang bebas tiada yang menghadang, termasuk liar berkembang dalam habitatnya yang masih natural.
Akses ke lokasi masih sulit, butuh pemandu lokal berpengalaman.
Jarak tempuh normal dari Moni : 1:30 menit/ bersepeda motor. Dilanjutkan 10 menit tracking menyusuri bukit kecil.
Dijamin sangatlah nyaman bagi para petualang yang hendak bermalam/camping.
Waktu berkunjung terbaik -di musim panas.
Kemarau panjang bulan september 2015 silam - terjadi kekeringan total di danau ini,
** sumber Dok pribadi - 2006
**Lokasi tertanda, dalam Google Map.